Hanya Pada ALLAH

Hanya Pada ALLAH
Assalamu'alaikum wr wb

Selasa, 12 Mei 2009

RENUNGAN UMAR BIN KHATAB RA

“ Sebaik-baik persiapan menghadapi musuh dan sehebat-hebat strategi dalam peperangan adalah Taqwa kepada Allah SWT. Aku juga memerintahkan kamu dan pasukanmu agar lebih waspada terhadap maksiat dari pada terhadap musuh-musuhmu sendiri.
Sesungguhnya dosa merupakan tentara yang lebih aku takuti dari pada tentara musuh.
Sesungguhnya kemenangan kaum muslimin disebabkan maksiat yang dilakukan pasukan musuh kepada Allah SWT. Kalau tidak karena itu, kita tidak mempunyai kekuatan untuk mengalahkan mereka, karena jumlah kita lebih kecil disbanding mereka.
Persenjataan mereka juga jauh lebih lengkap dari kita.
Maka jika kita juga berbuat maksiat kepada Allah, maka mereka pasti lebih kuat disbanding kita.
Jika kita tidak menundukkan mereka dengan kelebihan akidah kita, maka kita tidak akan dapat menundukkan mereka dengan kekuatan persenjataan kita.
Ketahuilah sesungguhnya kamu semua berada di jalan Allah yang senantiasa diawasi oleh malaikat Allah yang mengetahui apa yang kamu lakukan, oleh karena itu malulah kepada mereka.
Janganlah sekalian kamu melakukan maksiat kepada Allah, sedangkan kamu berada di atas jalan Nya.
Dan jangan sekalipun kamu berkata, jika musuh kita lebih jahat dari pada kita mereka tidak akan sekali-kali dapat menewaskan kita.
Mintalah bantuan kepada Allah untuk diri-diri kamu sebagaimana kamu meminta kemenangan kepada Allah atas musuh-musuhmu”
( Umar bin Khattab r.a )

Tiada ulasan:

Catat Ulasan